1. Hakekat Pembelajaran Tematik
- Satukan atau dilebur menjadi satu (Moeliono, 2002 :811)
- Kegiatan pembelajaran dengan materi beberapa mata pelajaran dalam satu tema atau topik (Tukiman, 2003)
- Suatu upaya mengintegrasikan pengetahuan, ketrampilan, nilai atau sikap pembelajaran serta pemikiran kreatif dengan menggunakan tema (Hamalik, 2004)
2. Mengapa Tematik ?
- Kehidupan itu komplek saling terkait dan tidak berdiri sendiri;
- Menyiasati kurikulum dengan cara mudah dan menarik
- Dasar anak yang memiliki kemampuan kreatif dan kecerdasan majemuk
- Upaya memperbaiki pendidikan
3. Karakteristik Pembelajaran Tematik
- Menggunakan prinsip belajar sambil bermain;
- Berpusat pada anak;
- Memberikan pengalaman langsung;
- Menanamkan konsep berbagai mata pelajaran dalam suatu proses pembelajaran;
- Pemisahan antar mata pelajaran tidak nampak
- Membangun sikap kolaboratif atau kerjasama
- Berkembang sesuai minat dan kebutuhan anak
- Bersifat fleksibel
4. Keuntungan Pembelajaran Tematik
- Siswa mudah memusatkan perhatian pada tema tertentu;
- Siswa dapat mengembangkan berbagai kompetensi mapel dalam tema sama;
- Pemahaman terhadap mater pelajaran lebih mendalam dan berkesan
- Kompetensi berbahasa bisa dikembangkan lebih baik dengan mengaitkan berbagai mapel dan pengalaman pribadi siswa
5. Teknik Pelaksanaan Pembelajaran Tematik
- Pelajari kompetensi dasar, dan indikator pada kelas dan semester yang sama dari setiap mapel lalu pilih tema yang dapat mempersatukan KD dan indikator tersebut;
- Buatlah pemetaan dan bagi habis semua KD dan indikator dalam setiap tema sehingga tidak ada KD dan indikator yang tertinggal;
- Buatlah diagram kaitan (jaringan) antara tema dengan KD dan Indikator dari setiap Mapel;
- Ciptakan model pembelajaran untuk setiap tema (Kegiatan Harian : Awal, Inti, dan Akhir)
6. Model Pembelajaran Tematik
- Ketematikan Model Terkait Menekankan pada hubungan secara eksplisit di dalam satu bidang studi tentang konsep, prinsip, pokok bahasan, apresiasi, kreativitas, dan estetis
- Ketematikan model terjala Menekankan pada hubungan dua atau lebih mata pelajaran yang diikat oleh topik atau tema
Tidak ada komentar:
Posting Komentar